Dalam daftar 25 Nabi dan Rasul yang wajib diketahui, ada juga 5 Nabi yang masuk kelompok elit bernama Ulul Azmi. Nabi-Nabi yang diuji khusus dan memiliki ketabahan luar biasa. Siapa saja mereka?
Dalam Surat al-Ahqaf ayat 35 Allah swt. menyebutkan istilah Nabi-Nabi ‘Ulul Azmi. Menurut para ulama’ ada lima orang Nabi yang termasuk ‘Ulul Azmi sebagaimana yang dimaksudkan oleh ayat tersebut. Yaitu Nabi Nuh, Nabi Ibrahim, Nabi Musa, Nabi Isa dan Nabi Muhammad saw.
Ulul Azmi adalah 5 Rasul yang dikenal sebagai utusan-utusan Allah yang sangat sabar dalam menghadapi ujian-ujian;
Nabi Nuh adalah seorang Nabi yang menghabiskan usianya yang hampir 1000 tahun untuk mengajak umatnya menyembah Allah. Meskipun banyak pertentangan, Nabi Nuh tetap sabar dan konsisten. Dakwah Nabi Nuh bukan tanpa ujian berat, konsekuensinya beliau harus menanggalkan perasaan sebagai seorang ayah terhadap anaknya demi memenuhi perintah Allah SWT.
Pernah dibakar Raja Namrud karena menghancurkan berhala. Ujian Allah untuk menyembelih Ismail anaknya sendiri dihadapinya dengan sabar. Nabi Ibrahim juga terlibat dalam satu perncarian panjang mengenai hakikat ketuhanan. Iman yang lahir dari Ibrahim adalah semurni-murninya iman.
Konsisten mengajak umatnya untuk menyembah Allah swt. Menjadi musuh bebuyutan Raja Fir’aun. Tantangan-tantangan yang diberikan Fir’aun dihadapinya dengan sabar. Dalam proses dakwah, beragam ujian yang sangat berat dialami Nabi Musa. Satu ujian yang membutuhkan banyak sekali stok ketabahan dan kesabaran.
Mendapatkan pertentangan dari masyarakatnya sejak lahir. Dianggap sebagai anak zina dan lain sebagainya. Melalui beberapa mukjizat, Nabi Isa menghadapi pertentangan umatnya dengan sabar. Kesabaran atas ujian yang sangat berat yang dialami Nabi Isa membuatnya spesial.
Pernah diludahi, dilempari batu dan hampir dibunuh. Dikucilkan dan diusir dari tanah kelahirannya karena membawa Islam. Kesabaran Nabi Muhammad saw. dalam berdakwah sudah tidak patut dipertanyakan lagi. Masa-masa berdakwah di Mekkah, segala macam rintangan dan cobaan sebagai minoritas beliau terima, alami dan peluk dengan sabar. Ditinggal orang-orang yang beliau sayang saat masa-masa sulit, adalah momentum ketika Nabi diuji begitu berat.
Itulah kelima Nabi Ulul Azmi yang punya ketabahan dan kesabaran super luar biasa. Level ketabahan yang mungkin tidak akan pernah kita temukan dalam diri manusia-manusia normal.
Semoga dapat menjadi teladan kita dalam menghadapi berbagai kesulitan di dalam kehidupan dengan hanya berharap kepada Allah.
Aamiin.